Tips Cantik Alami Perawatan Wajah Tradisional Pewarna Cat Rambut Halal Daftar Harga Perawatan Klinik Kecantikan Terbaru

Cara Menggunakan Make Up Secara Natural

Cara Menggunakan Make Up Secara Natural | Jika anda pemilik wajah oval maka make up natural yang paling cocok buat anda. Namun, tidak hanya pemilik wajah oval yang bisa memakai make up natural. Apapun bentuk wajah anda, jika komposisi make up natural yang anda gunakan sesuai pastilah wajah anda pun enak untuk dipandang.

Bagaimana? Tertarik untuk mencoba cara berdandan dengan gaya natural? Berikut tips bagaimana cara memakai make up natural yang dapat anda ikuti.

Cara Menggunakan Make Up Secara Natural


1. Foundation - Sebagai salah satu yang paling penting, foundation adalah penentu apakah make up anda baik atau buruk. Untuk pemilihan foundation sebaiknya anda sesuaikan warna foundation yang akan anda gunakan dengan warna kulit anda. Jika anda belum menemukan warna yang cocok, anda bisa mencampurkan beberapa warna foundation agar mendapatkan warna yang sesuai dengan kulit anda.

2. Bedak - Bedak dapat berguna untuk menyerap minyak pada wajah anda. Selain itu bedak juga dapat menjadikan wajah anda tampak natural. Untuk mendapatkan haasil yang maksimal, gunakan bedak yang memiliki warna mirip dengan warna foundation yang anda gunakan.

3. Concealer -  Salah satu produk kecantikan yang dapat memberi keindahan pada wajah anda adalah concealer. Concealer dapat berfungsi sebagai penghilang atau penyamar lingkaran gelap di kantung mata. Sehingga wajah pun tidak tampah lesu. Untuk mendapatkan hasil yang memuaskan, gunakan concealer dengan warna terang atau cerah. Disarankan untuk menggunakan concealer yang memiliki tingkat warna di atas foundation yang anda gunakan.

4. Lipstik - Periksalah terlebih dahulu bentuk bibir yang anda miliki. Sebab bentuk bibir adalah penentu terhadap jenis lipstik apa yang sebaiknya digunakan. Untuk lebih baiknya, gunakan pensil bibir yang dapat digunakan untuk membuat bibir terlihat seimbang. Dan satu hal yang perlu anda hindari adalah jangan mengunakan lipstik dengan warna yang terlalu jauh dengan warna garis alami bibir anda.

5. Eye-shadow - Bagi anda yang ingin menampakkan kesan natural pada wajah anda, anda dapat menggunakan warna seperti warna pastel. Atau anda juga dapat memadukan warna eye-shadow anda dengan gaun atau pakaian yang anda gunakan.

Dan itulah cara memakai make up natural dari masing – masing produk kecantikan. Selamat mencoba dan terima kasih.

0 Komentar untuk "Cara Menggunakan Make Up Secara Natural"

Back To Top